Praktikum Pengenalan Budidaya Tanaman secara Hidroponik

fapertaunwahaSebagai salah satu bagian dari perkuliahan di FAKULTAS PERTANIAN UNWAHA adalah kegiatan Praktikum Lapangan. Praktikum Pengenalan Budidaya Tanaman secara Hidroponik yang dilaksanakan oleh mahasiswa Prodi Agroekoteknologi dan Agrobisnis semester 2 beserta Ibu Arifah Roosenani,MS selaku dosen pembimbing merupakan bagian dari mata kuliah Dasar-dasar Budidaya Tanaman.
Pelaksanaan Praktikum Lapangan dilaksanakan Sabtu,13 Mei 2017 di Tempat Komunitas Hidroponik Jombang di Perum Tambakrejo Asri,Jombang.
Diharapkan dengan adanya praktikum tersebut,dapat memberi wawasan ilmu pengetahuan kepada mahasiswa tentang macam teknik budidaya tanaman saat ini,dan memicu kreatifitas dan inovasi mahasiswa Faperta Unwaha untuk melakukan penelitian dan wirausaha agribisnis.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *